************************************************************************************************************************
Saudaraku, kalau artikel dalam blog ini bermanfaat informasikanlah kepada muslim yang lain
(Setiap kata yang mencerahkan orang lain, Insya Allah, anda akan mendapat ganjaran pahala)
============================================================================

Selasa, 11 Agustus 2009

Statistik yang mengerikan


Dari surat kabar Republika Jumat, 31 Juli 2009, memuat berita kecil tetapi melirihkan dan menyesakkan, bahwa setiap tahun di Cina terjadi 13 juta praktik aborsi. Dan jumlah itu diperkirakan lebih tinggi karena masih banyak praktik aborsi yang tidak terdaftar di klinik.

Negara lain yang terekam mempunyai statistik jumlah aborsi masing-masing; Indonesia 2,5 juta petahun sesuai dengan hasil peneliatian WHO, Rusia 2 juta sebagaimana datanya pada Koran tsb diatas, dan jumlah aborsi di Amerika adalah 1,5 juta pertahun, sebagaimana ditulis dalam Majalah Freakonomics. Kalau dijumlah untuk seluruh negara-negara di dunia jumlah aborsi yang terjadi setiap tahunnya menurut pergitungan PBB berkisar antara 40 – 70 juta pertahun. Nauzubillah minzalik.

Kalau kita menggunakan angka yang moderat, dengan aborsi seluruh dunia sebesar 50 juta pertahun, maka dalam 20 tahun jumlah aborsi di seluruh dunia mencapai 1.000.000.000 hampir sama dengan penduduk India. Kalau dibandingkan dengan angka kematian lainya, seperti karena perang, karena penyakit jantung, wabah penyakit, atau yang lain-lain, maka kematian karena aborsi menduduki angka yang tertinggi. Itulah penyakit Zina.

"Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka”. [QS. 3:191]

Saudaraku, informasi diatas bukan sekedar statistik semata. Apapun yang terjadi di dunia ini tidak ada yang sia-sia. Ia adalah ayat-ayat Kauniah yang harus kita baca untuk mengambil hikmah dan pelajaran didalamnya agar terhindar dari kejahatan-kejahatan yang dibawanya baik untuk diri dan keluarga kita.

Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk. [QS. 13:32]

Zina bukan saja haram tetapi terkutuk, lihat dampak yang ditimbulkan seperti tertulis diatas. Dan semua jalan yang menuju kesana juga diharamkan, makanya tidak boleh di dekatinya. Sayangnya jalan menuju kesana semuanya sangat menarik, karena didesain dan diiklankan, bahkan dipuja-puji sebagai lambang kemajuan. Lihatlah orang-orang berlomba mempertontonkan aurat, berduaan ditempat tersembunyi yang bukan muhrim, berbicara dengan mendayu-dayu mengundang syahwat, memproduksi, memperdagangkan, dan mempromosikan produk-produk yang melebarkan jalan mendekati zina.

Saudaraku, jangan bangga kalau anak atau keluarga anda menjadi artis karena disana banyak jalan-jalan yang mendekati zina. Gemilaunya memang sangat menyihir dan merangsang urat syaraf dan ego kita untuk terjun kedalamnya. Padahal pengalaman mengajarkan kita bahwa sangat jarang orang yang mendapat kebahagiaan didalamnya. Itulah jalan-jalan zina yang dengan menggunakan rumus apapun pada akhirnya hanya membawa seseorang kekehinaan baik dihadapan manusia apalagi dihadapan Allah Swt.

Saudaraku, marilah menjaga agar anggota keluarga kita tidak menambah angka statistik tersebut diatas. Ingatlah firman Allah :”Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu.” [QS. 66:6]


3 komentar:

wahanaq.blogspot.com mengatakan...

mudah-mudahan kita terhindar dari hal yang mengerikan tersebut, amin

Darwin Malang mengatakan...

Insya Allah. Amin. Terima kasih atas komentarnya, semoga bermanfaat bagi kita.

Darwin Malang mengatakan...

Insya Allah. Amin. Terima kasih atas komentarnya, semoga bermanfaat bagi kita.