************************************************************************************************************************
Saudaraku, kalau artikel dalam blog ini bermanfaat informasikanlah kepada muslim yang lain
(Setiap kata yang mencerahkan orang lain, Insya Allah, anda akan mendapat ganjaran pahala)
============================================================================

Sabtu, 05 Juli 2008

Segala sesuatu ada tujuannya


(yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): "Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka. [QS. 3:191]

Tidak ada satu kejadian yang kebetulan dan tidak ada benda-benda yang kelihatan maupun yang tak kelihatan tanpa tujuan penciptaannya

Banyak benda-benda atau makhluk hidup yang sudah diketahui manfaatnya bagi manusia baik langsung maupun tidak langsung, tetapi banyak pula yang belum diketahui manfaatnya, bukan karena tidak ada gunanya tetapi ilmu pengeyahuan manusia yang belum menjangkaunya.

Waktu berlalu dan sejarah berkembang, satu-persatu hal-hal yang sebelumnya belum diketahui melalui penelitian kegunaannya terkuak.

Demikianlah halnya dengan peristiwa atau kejadian yang dialami ummat manusia, sekecil apapun bentuk dan peristiwanya, terkandung makna dan pesan. Ada yang kita ketahui ada yang belum, ada yang disukai dan yang dibenci, ada yang selalu diingat ada yang segera terlupakan.

Message yang mungkin dapat diambil diantaranya :

- Jangan memandang enteng yang kelihatan sepele
- Jangan kecewa apapun yang terjadi – ridha saja
- Jangan lewatkan sesuatu atau apapun tanpa mengambil makna darinya
- Jangan cengeng
- Apapun response kita akan ada balasannya
- Apapun yang terjadi atau apapun adanya semua adalah ciptaan Allah dan itulah episode yang terbaik buat kita

Tidak ada komentar: